Imlek, Ribuan Warga Karawang Tumplek di Jalan Tuparev

0
banner 468x60

BaskomNews.com – Sambut Tahun Baru Imlek, warga Tionghoa Karawang jejali Vihara Bio Tjou Soe Kong, di Jalan Tuparev, Kamis (15/2/2018) tengah malam. Tak hanya melakukan ritual keagamaan, pesta kembang api pun semarak digelar.

Pantauan BaskomNews.com, tepat pukul 00.00 WIB, jalanan depan Vihara Bio Tjou Soe Kong, di Jalan Tuparev, dipadati warga. Mereka tumplek hingga arus lalu lintas di jalur Tuparev terhambat.

banner 336x280
Kapolres Karawang AKBP Hendy F Kurniawan didampingi Kapolsek Karawang Kota Kompol Iwan Ridwan saat meninjau vihara

“Tahun ini merupakan tahun Anjing Api. Kami berharap, ada kebaikan dari tahun sebelumnya, baik itu dari perekonomian, keamanan, politik dan semuanya,” ujar Ketua Yayasan Vihara Bio Tjou Soe Kong, Natala Sumedha, di lokasi.

Tahun Anjing Api, sambung dia, menyimpulkan bahwa di tahun ini, jika ingin memperbaiki kehidupan, maka harus gesit. Namun demikian, harus juga bisa menahan diri.

“Sifatnya api, kan harus dipelihara. Jika tidak, maka bisa berakibat vatal. Makanya, cara merawatnya, ya dengan kesabaran, bisa menahan diri, menahan emosi,” katanya. (SiD)

 

banner 336x280