Porpemda Jawa Barat 2018, Cabor Golf Kontingen Karawang Raih Medali Emas
“Bersyukur kepada Allah karena telah berhasil mengangkat kehormatan Karawang,”
BaskomNews.com – Bertindak sebagai tuan rumah perhelatan Pekan Olahraga Pemerintah Daerah (Porpemda) ke-XIV Jawa Barat 2018. Kontingen Karawang dari cabang golf nomor Beregu Putra Fligt C, berhasil meraih medali emas.
Medali emas tersebut berhasil diraih pasangan Ramon Wibawa Laksana dan Widjojo, yang digelar di venue golf Lotus Lakes, Rabu (28/11/2018).
Perwakilan Beregu Putra Fligt C Ramon, mengungkapkan rasa terimakasihnya kepada sang pencipta karena bisa meraih hasil maksimal. “Bersyukur kepada Allah karena telah berhasil mengangkat kehormatan Karawang,” kata Ramon kepada BaskomNews.com.
Ramon juga berpesan kepada peserta Porpemda kali ini khususnya kontingen Karawang, agar berjuang dan tetap optimis. “Bertanding dengan penuh semangat agar bisa menang dan jangan pernah menyerah,” ujarnya.
Dengan raihan emas dari cabang olahraga golf, hingga kini kontingen Karawang berhasil mengumpulkan empat medali emas, dua medali perak dan empat medali perunggu.
Sedangkan medali terbanyak, berhasil diraih kontingen Pemprov Jabar dengan perolehan enam emas, dua perak dan satu perunggu. (zay)