Di Paten Jayakerta, Cellica Hibur Masyarakat dengan Bernyanyi dan Berjoget ‘Mawar Bodas’
BaskomNews.com – Setiap memberikan brand beras petani di Kecamatan Jayakerta dengan nama ‘Beras Sekar Wangi’, dalam kesempatan Gebyar Paten pada Rabu kemarin (27/3/2019), Pemkab Karawang juga berkesempatan memberikan bantuan uang tunai senilai Rp 1 juta dan 1 unit gerobak kepada Safitri, warga Jayakerta yang kesehariannya berjualan bubur bayi.
Bupati Karawag, dr. Hj. Cellica Nurrachadiana sendiri berksempatan memberikan bantuannya secara langsung. Setelah selesai memberikan bantuan, Bupati Cellica mencoba menghibur masyarakat yang hadir dengan bernyanyi dan berjoged ‘Mawar Bodas’.
Terpantau, Bupati Cellica juga mengajak kedua kakak perempuan Safitri untuk naik ke atas panggung dan berjoget bersamanya.
Dalam sambutannya, Bupati Cellica sempat menyinggung agar Gebyar Paten yang digelarnya bisa dimanfaatkan dengan baik oleh masyarakat Karawang. Agar keperluan yang diinginkan masyarakan menjadi evaluasi bagi Pemkab Karawang nantinya.
“Dengan kegiatan ini, kami ingin mendekatkan diri kepada masyarakat. Melihat secara langsung pelayanan dan kebutuhan masyarakat. Pemerintah daerah terus berupaya memberikan yang terbaik bagi masyarakat Karawang,” ujar Cellica. (zay)