Wabup Jimmy Cium Tangan Siswa Hafidz Qur’an 30 Juz Ini, Bagaimana Reaksi Guru dan Siswa SMAN 2 Cikampek?
BaskomNews.com – Selain kedatangannya ke SMAN 2 Cikampek pada Senin siang (22/4/2019) untuk menyelesaikan persoalan siswi Milna Anatasya (16) yang dikabarkan terancam dikeluarkan dari sekolah gara-gara tidak mampu membayar seragam sekolah, kedatangan Wakil Bupati Karawang, H. Ahmad Zamakhsyari (Kang Jimmy) juga untuk memberikan motivasi kepada siswa-siswi SMAN 2 Cikampek, agar lebih giat belajar dalam menggapai cita-cita.
Ada yang menarik ketika Kang Jimmy berdialog langsung dengan para siswa. Awalnya Kang Jimmy meminta kepada guru untuk memanggil tiga siswa/siswi paling bandel dan tiga siswa/siswi paling berprestasi untuk berdialog secara langsung dengannya.
Kepada perwakilan tiga siswa bandel, Kang Jimmy berpesan jangan sampai patah semangat di dalam belajar. Selama masih bisa menghormati, menyayangi kedua orangtua dan guru, Kang Jimmy mengaku masih berkeyakinan jika ketiga siswa paling bandel ini kelak tetap akan menjadi generasi penerus Karawang yang bermanfaat.
Dengan syarat, ketiga siswa paling bandel tersebut tidak pernah membuat mata kedua orangtuanya meneteskan air mata karena sedih melihat kelakuan anaknya. “Udah santai aja bro…!. Dulu akang juga bandel di sekolah. Tapi kenapa coba sekarang akang bisa jadi wakil bupati. Karena akang dulu tidak pernah membuat orangtua akang meneteskan air mata,” kata Kang Jimmy, kepada ketiga siswa bandel tersebut, sambil mengajak “tos” dan langsung memberikan uang jajan Rp 200 ribu persiswa.
“Pokoknya kalian tidak boleh takut gagal. Karena orang gagal itu adalah orang yang pernah berusaha. Nikmati masa muda kalian. Akang cuma titip tong sok mabok (mabuk-mabukan, red),” timpal Kang Jimmy.
Namun saat berdialog dengan salah seorang siswa berprestasi bernama Muhammad Sulthan Ali Adan, Kang Jimmy terlihat merasa penasaran dengan siswa Kelas X IPA 6 SMAN 2 Cikampek yang menurut gurunya ini Sultan merupakan hafidz qur’an yang hafalannya sudah sampai 30 juz.
Sontak saja, Kang Jimmy langsung mengetes hafalan Sultan dengan memulai membaca Surat Al-Mulk. “Tabarokalladi biyadihil mulku wahuwa alaa kulli sai’inqodiir. Alladi kholaqolmauta walhaya liyabluwakum ayyukum ahsanu amala…..”, baca Kang Jimmy dihadapan Sultan, seraya meminta Sultan meneruskan lanjutan ayat tersebut.
“Wahual ajiijul’gofuur. Alladi khlaqo sab’a samawatin’tibaaqoo, maa-taroofi hulqurrohmani mintafawutz. Farji’il baroso haltaroo min’futuur….(dan seterusnya),” jawa Sultan, saat melnjutkan ayat Surat Al-Mulk yang dibacakan Kang Jimmy.
Mendengar hafalan Al-qur’an Sultan yang terdengar fasih dan dengan enak didengar dengan lagam atau nada tahfidz, Kang Jimmy terlihat langsung senyum-senyum sendiri, seraya meminta ajudannya untuk memberikan uang jajan Rp 500 ribu kepada Sultan.
Sontak saja suasana riuh ratusan tepuk tangan siswa-siswi SMAN 2 Cikampek mengiringi suasana bangga di sekolah itu. “Kalau saya punya anak perempuan, kamu akan saya pingit jadi mantu,” kata Kang Jimmy kepada Sultan, sambil mencium pipi kanan kiri dan jidat Sultan.
Kemudian, Kang Jimmy juga memberikan uang jajan Rp 200 ribu rupiah kepada dua siswa berprestasi lainnya. Kang Jimmy meminta kedua siswa berprestasi tersebut untuk “salam tos”. Namun yang mengejutkan, ketika Sultan mencoba bersalaman dengan Kang Jimmy untuk mengucapkan terima kasih, tiba-tiba saja Kang Jimmy mencium tangan Sultan.
Para guru yang menyaksikan situasi itu terlihat ‘bermuka terdiam’. Mungkin pikirnya apa layak seorang Wakil Bupati mencium tangan seorang siswa sekolah. Para siswa yang menyaksikannya pun terlihat kaget. Terdengar reaksi suara kaget dari para siswa yang riuh terdengar “Haaaaaaaaaaaaah…!”.
Tiba-tiba Kang Jimmy berucap singkat kepada guru dan para siswa, “Hafidz, dia hafidz qur’an. Kita harus cium tangan sama hafidz qur’an,” singkat Kang Jimmy kepada para guru dan para siswa, seraya mengaku suatu hari nanti bakal bersilaturahmi kembali ke SMAN 2 Cikampek.(red)