Jaga Rasa Aman Pemudik, Sopir dan Kenek Bus Dites Urine

0

Para sopir dan kenek bus mengantri untuk dilakukan tes urine menjelang mudik lebaran.

banner 468x60

“Pengecekan yang dilakukan menggunakan alat rapites kepada supir dan kernet hasilnya negatif”

BaskomNews.com – Demi menjaga rasa aman bagi para pemudik, Satuan Narkoba Polres Metro Bekasi Kota dan Dinas Perhubungan Kota Bekasi melakukan tes urine kepada para awak bus di Terminal Induk Bekasi, Kamis pagi (7/6/2018).

Puluhan supir dan kenek bus transportasi antar kota dan provinsi ini mendapat pengawalan petugas hingga kamar mandi.

banner 336x280

Sementara itu, pengelola sekaligus pengurus salah satu bus merasa senang dengan diadakannya tes urine kepada para awak busnya. Bahkan bila setelah hasil tes keluar dan ada yang dinyatakan positif menggunakan sejenis narkoba atau metavitan lain, dirinya tak ragu akan menyerahkan sendiri awaknya tersebut kepada petugas.

“Saya cukup senang dengan diadakannya tes urine untuk karyawan saya. Kalo perlu nanti ada yang positif langsung saya yang bawa sendiri,” tutur Mulyadi, Kepala Pengurus Bus Primajasa.

Kapolres Metro Bekasi Kota yang juga datang ke lokasi pengujian tes tersebut mengaku bahwa hasil tes yang dilakukan menggunakan alat rapites, kepada puluhan supir dan kernet bus, kali ini semua hasilnya negatif.

“Pengecekan yang dilakukan menggunakan alat rapites kepada supir dan kernet hasilnya negatif. Tapi kita tidak berhenti sampai di sini, kita akan terus lakukan pengecekan hingga puncak arus mudik nanti”, kata Kombes Pol Indarto, kepada awak media.

Kapolres menghimbau, untuk para supir dan kenek agar tidak menggunakan narkotika atau doping jenis apapun untuk menghilangkan lelah. Pihaknya juga sudah menyiapkan tempat untuk mereka beristirahat jika merasa lelah.

“Saya menghimbau agar para supir dan kenek angkutan terutama angkutan mudik, agar tidak menggunakan narkotika dan doping jenis apapun untuk menghilangkan lelah. Kami sudah sediakan tempat untuk beristirahat bila lelah. Dan bila nanti ditemukan ada yang positif menggunakan sejenis narkoba atau doping dan metavitamin lainnya akan segera kami amankan”, tegasnya. (Cid)

banner 336x280