Ini Dia Skuat Maung Bandung 2018, Tanpa Essien

0
banner 468x60

“Selamat kepada tim Persib 2018. Di pundak kalianlah tantangan kompetisi 2018. Kaliah harus habis-habisan untuk membawa Persib juara”

BaskomNews.com – Persib Bandung secara resmi memperkenalkan skuatnya untuk berlaga di Liga 1 2018, Sabtu (17/3/2018). Dalam susunan pemain, tampak punggawa asing baru, Jonathan Bauman.

Selain me-launching tim, Persib juga memperkenalkan jersey baru mereka, baik untuk laga kandang maupun tandang. Desain jersey anyar Persib mengusung konsep klasik yang membawa spirit juara.

banner 336x280

Sederet nama-nama skuat Maung Bandung, diantaranya, Tony Sucipto, Supardi, Henhen Herdiana, I Made Wirawan, Gian Zola, Dedi Kusnandar, dan beberapa pemain baru seperti Bojan Malisic, Oh In-Kyun, Victor Igbonefo, Muklis Hadining, Gozali Siregar, Eka Ramdani, dan pemain lainnya.

Kejutan juga terjadi dalam acara peluncuran ini. Dari 27 pemain yang diperkenalkan, tidak ada nama Michael Essien. Persib justru memperkenalkan bomber anyar berpaspor Argentina, Jonathan Bouman.

Komisaris Utama Persib Bandung, Zainuri Hasyim, berharap banyak pada para pemain Maung Bandung. Dia bersama jajaran manajemen meminta skuat saat ini memberi prestasi terbaik.

“Selamat kepada tim Persib 2018. Di pundak kalianlah tantangan kompetisi 2018. Kaliah harus habis-habisan untuk membawa Persib juara,” ucap Zainuri.

“Kompetisi 2018 tidak mudah karena tim lain juga sudah menyiapkan sebaiknya. Tinggal doa yang selama ini ditunggu semoga tim ini jadi yang terbaik,” kata Zainuri.

Jonathan Bauman menjadi pemain asing baru yang direkrut Persib Bandung. Striker asal Argentina itu diharapkan menambah daya gedor Maung Bandung.

Bauman menjadi pemain terakhir yang diperkenalkan dan mencuri perhatian ribuan bobotoh yang memeriahkan acara.

Para bobotoh langsung bersorak menyambut kedatangan bomber anyar tersebut. Wajah semringah juga terpancar dari Bauman.

“Saya (datang) ingin bantu (Persib). Kalau bisa saya juga ingin jadi top skorer dan kalau bisa bawa juara,” ucap Bauman.

Bauman, yang berusia 26 tahun, baru kali ini merumput di Indonesia. Dia sebelumnya lebih banyak bermain di klub-klub kecil Argentina.

Bauman juga pernah menjajal peruntungannya di Chile dan Yunani. Sebelum bergabung dengan Persib, klub terakhirnya adalah PAE Kerkyra di Liga Super Yunani.

Skuat Persib Bandung 2018

Kiper: I Made Wirawan, Muhamad Natshir, Imam Arief, Aqil Savik

Belakang: Victor Igbonefo, Bojan Malisic, Tony Sucipto, Supardi Nasir, Wildanysah, Henhen Herdiana, Indra Mustafa,

Tengah: Hariono, Kim Jeffrey Kurniawan, Oh In-Kyun, Atep, Gian Zola, Dedi Kusnandar, Eka Ramdani, Billy Paji Keraf, Febri Haryadi, Puja Abdillah, Ghozali Siregar, Agung Mulyadi

Depan: Ezechiel Ndouassel, Airlangga Sucipto, Muklis Hadining, Jonathan Bauman.

 

 

banner 336x280