Injury Time, PKB Daftar ke KPU Karawang

0
banner 468x60

“Mudah-mudahan tidak ada masalah. Karena kita sudah lengkap selengkap-lengkapnya. Mudah-mudahan malam ini kita mendapatkan TT dari KPU Karawang sebagai peserta partai politik di 2019”

BaskomNews.com – Menjelang injury time pendaftaran verifikasi partai politik, kini giliran PKB yang mendatangi kantor KPU Karawang untuk melakukan pendaftaran verifikasi parpol sebagai syarat peserta pemilu 2019.

Sekitar pukul 19.30 WIB, para pengurus PKB yang dikawal Garda Bangsa, 5 anggota dewan, serta Ketua Dewan Syuro DPC PKB Karawang, KH. Ma’muri Masrur tersebut langsung diterima Ketua KPU Karawang, Riesza Affiat.

banner 336x280

Sekjen DPC PKB Karawang, Aab Abdurrahman mengatakan, PKB berharap agar malam ini pendaftaran verifikasi parpol yang dilakukannya tidak mengalami hambatan. Sehingga pihaknya bisa langsung mendapatkan Tanda Terima (TT) dari KPU Karawang sebagai tanda bukti lolosnya Verifikasi parpol.

“Mudah-mudahan tidak ada masalah. Karena kita sudah lengkap selengkap-lengkapnya. Mudah-mudahan malam ini kita mendapatkan TT dari KPU Karawang sebagai peserta partai politik di 2019,” tutur Aab Abdurrahman, Senin (16/10).

Ditambahkan Aab, sekitar 1.259 KTP dan keanggotaan partainya sudah dilampirkan sebagai berkas verifikasi parpol. Menurutnya, jumlah tersebut sudah melebihi batas minimum sebagai persyaratan yang ditentukan KPU.

“Kalau pileg target kita maksimal 10 kursi dari jumlah 5 kursi yang ada. Potensinya luar biasa, anggota perkecamatan sudah full semua, tinggal pemanasan mesin politik secara terus menerus dilakukan,” tandas Aab.

Berdasarkan pantauan di kantor KPU Karawang, sekitar pukul 19.45 WIB, giliran Partai Idaman yang mendatangi kantor KPU Karawang. Kemudian disusul PBB yang datang sekitar pukul 20.10 WIB.

Dengan ini dapat dipastikan, sampai pukul 20.30 WIB, tinggal PKPI yang belum mendatangi kantor KPU Karawang untuk melakukan pendaftaran verifikasi parpol. “Tinggal PKPI yang belum datang,” singkat Ketua KPU Karawang Riesza Affiat.(king)

banner 336x280