Polemik Plt Ketua DPD Golkar Karawang, Irva: Kenapa Harus Melibatkan Organ Diluar Partai
“Yang lebih parah, mereka yang sudah aktif di partai lain ikut diperankan untuk mengobok-obok Partai Golkar Karawang,”
BaskomNews.com – Klaim penunjukan Plt Ketua DPD Partai Golkar Karawang semakin tidak menarik. Pasalnya, dalam polemik penunjukan Plt Ketua DPD Partai Golkar Karawang itu telah menyeret keterlibatan salah satu LSM di Karawang melalui oknum-oknumnya.
“Ini semakin tidak menarik. Dinamika internal Partai Golkar, karena hanya ambisi, kenapa harus melibatkan organ di luar partai. Beberapa Ketua PK (Pimpinan Kecamatan Partai Golkar, red) sudah melapor kepada Kami,” kata Ketua Badan Pemenangan Pemilu DPD Partai Golkar Kabupaten Karawang, Irva Herviana Sautaqi, Selasa (26/12) melalui sambungan telepon.
Tak hanya itu, kata Irva, beberapa politisi dari parpol di luar Golkar pun dilibatkan turun gunung untuk melobi Ketua-ketua PK Golkar agar menyetujui digelarnya Musdalub Partai Golkar.
“Yang lebih parah, mereka yang sudah aktif di partai lain ikut diperankan untuk mengobok-obok Partai Golkar Karawang,” tandas Irva.
Pastinya, sambung Irva, cara-cara yang dilakukan semacam itu menciderai marwah Partai Golkar. Sehingga, sudah sepatutnya pihak-pihak yang menggerakkan itu semua harus diberi sanksi secara tegas.
“Ya pastinya, DPP Partai Golkar akan mensikapi hal itu. Soalnya, sekali lagi, ini terkait martabat dan marwah Partai Golkar,” ujar Irva lagi.
Ia pun berharap, agar tidak ada yang memaksakan kehendak demi memenuhi ambisinya. Terlebih lagi, kata dia, polemik penunjukan Plt Ketua DPD Partai Golkar tengah dilaporkan dan ditangani oleh DPP Partai Golkar. (rls)