Ini Dia Aksi Kemanusiaan Yang Dilakukan Sat Narkoba Polres Karawang
“Polres Karawang hadir untuk membantu masyarakat yang membutuhkan”
BaskomNews.com – Tak hanya gencar melakukan pemberantasan narkoba dan menekan peredaran minuman keras, Sat Narkoba Polres Karawang juga punya empati besar terhadap kesulitan warga di wilayah hukumnya.
Jumat (16/3/2018), bersama seluruh jajarannya, Kasat Narkoba Polres Karawang, AKP Eko Condro tampak berada di Dusun Sukakarya, Telukjambe Timur. Disana, mereka menggelar baksos bagi-bagi sembako kepada masyarakat setempat.
“Kegiatan ini merupakan salah satu program dari Polres Karawang yang bertujuan untuk membantu mensejahterakan masyakarat kecil,” ujar Kasat Narkoba Polres Karawang, AKP Eko Condro.
Dia berharap, kegiatan tersebut dapat membantu meringankan beban ekonomi masyarakat.
“Polres Karawang hadir untuk membantu masyarakat yang membutuhkan salah satunya melalui bakti sosial ini. Semoga bantuan ini dapat meringankan ekonomi masyarakat,” katanya. (SiD)