KT Kabupaten Karawang Gelar PUBER di Desa Kamojing, Yuk Intip…

0
banner 468x60

“Dari kegiatan ini, kami berharap KT-KT kecamatan se-Kabupaten Karawang bisa mengikutinya”

BaskomNews.com – Ada yang menarik dilakukan Karang Taruna (KT) Kabupaten Karawang, yang langsung bersentuhan dengan kemanusiaan. Kegiatan itu dinamakan PUBER.

Hari tadi, Sabtu (24/3/2018), bersama KT Cikampek, PUBER digelar di Desa Kamijing, Kecamatan Cikampek. Tentu saja, acara yang menjadi agenda rutin KT Karawang ini, mendapat respons hangat dari masyarakat setempat.

banner 336x280
Wakil Ketua Umum KT Kabupaten Karawang, H. Abun Yamin Syam saat tengah donor darah di PUBER

“PUBER ini kepanjangan dari pemuda pemudi berbakti. Kegiatan yang dilakukan dalam gelaran ini berupa donor darah, pemeriksaan kesehatan gratis, sunatan massal dan pengobatan mata. Untuk kali ini, PUBER digelar di Desa Kamojing oleh KT Cikampek yang dipimpin ketuanya, Juheri,” ujar Wakil Ketua Umum KT Kabupaten Karawang, H. Abun Yamin Syam, kepada BaskomNews.com.

Dikatakan dia, kegiatan tersebut merupakan salah satu bentuk kegiatan kemanusiaan yang dilakukan KT Kabupaten Karawang.

“Dari kegiatan ini, kami berharap KT-KT kecamatan se-Kabupaten Karawang bisa mengikutinya. Ini kegiatan sangat positif dan bisa bermanfaat buat masyarakat,” ucapnya.

KT Kabupaten Karawang, lanjut dia, akan melakukan road show ke KT-KT kecamatan se-Karawang untuk menggelar kegiatan serupa.

“Tadi yang ikut donor darah bukan hanya dari karang taruna, tapi juga banyak dari warga setempat. Intinya, kami bersama masyarakat,” katanya. (SiD)

banner 336x280