Simulasi Pemungutan Suara Digelar KPU Purwakarta

0

Simulasi pemungutan dan perhitungan KPU Purwakarta.

banner 468x60

BaskomNews.com – Bertempat di lapangan sepak bola Desa Tanjungsari Kecamatan Pondok Salam Kabupaten Purwakarta, KPU kabupaten Purwakarta menggelar simulasi pemungutan dan perhitungan suara serentak, Sabtu (23/4/2019).

Ketua KPU Kabupaten Purwakarta, Akhmad Ikshan mengatakan, hari ini kita adakan simulasi pemungutan dan perhitungan suara serantak. Untuk di Jawa Barat sendiri hari ini ada beberapa kabupaten/kota yang melaksanakan simulasi, termasuk salah satunya Kabupaten Purwakarta.

banner 336x280

Untuk Jawa Barat hak pilihnya sekitar kurang lebih 33 juta. Sehingga KPU Jawa Barat membagi menjadi tujuh segmen, diantaranya segmen pedesaan, segmen perbatasan, segmen industri, segmen perkotaan dan lain sebagainya.

Untuk Kabupaten Purwakarta, sambung Akhmad, kebetulan kebagian segmen pemilih pedesaan, karena memang Kabupaten Purwakarta secara geografis dari 17 kecamatan ada sekitar 192 desa.

Adapun tujuan dari simulasi adalah bagian dari sebuah reseferentasi gambaran bagi masyarakat Purwakarta dengan pemilih DPTB dan DPH. Bagi mereka yang hari ini mengikuti simulasi bisa menjadi agen sosialisasi untuk disampaikan ke masyarakat luas.

“Kebetulan untuk segmen simulasi pedesaan ini dilaksanakan di desa Tanjung Sari Kecamatan Pondok Salam. Untuk jumlah DPT 265 per Tempat Pemungutan Suara (TPS) plus 2 persen. Kegiatan ini dilaksanakan dari jam 07.00 WIB sampai jam 13.00 WIB. Kemudian ditutup untuk pencoblosan. Selanjutnya menunggu dari hasil laporan sampai perhitungan rekapitulasi,” paparnya.

“Simulasi pemungutan suara di laksanakan sesuai perundang-undangan yang berlaku dan dilaksanakan seperti ilustrasi pencoblosan hari H,” pungkas Akhmad.(cr3)

banner 336x280