Kecuali Cellica, Semua Ketua Parpol Koalisi di Karawang Kompak Hadir di Kampanye Akbar
BaskomNews.com – Semua Ketua Parpol Koalisi Prabowo-Sandiaga Uno di Kabupaten Karawang kompak menghadiri kampanye akbar Prabowo-Sandiaga Uno, di lapangan Galuh Mas Karawang, Jawa Barat, Jumat (29/3/2019).
Dari mulai Bambang Maryono Ketua DPD PAN Karawang, Dedi Sudrajat Ketua DPD PKS Karawang, Asep Ishak Ketua Partai Berkarya Karawang, semuanya terlihat kompak hadir di kampanye akbar. Terkecuali, Ketua DPC Demokrat Karawang, dr. Hj. Cellica Nurrachadiana, kehadirannya hanya diwakili oleh Sekretarisnya Pendi Anwar.
Dan saat kampanye akbar sedang berlangsung, kabarnya Cellica sendiri masih menjalankan aktivitas kegiatan dinasnya sebagai Bupati Karawang.
Sementara itu, sejumlah tokoh nasional lain seperti Zulkipli Hasan Ketua Umum PAN, Sohibul Imam Ketua Umum PKS, anggota DPR RI dari PAN Daeng Muhamad juga turut hadir.
Sementara AHY yang sebelumnya dikabarkan akan hadir, tidak terlihat di lokasi. Tidak ada tokoh nasional dari Demokrat yang terlihat dalam kampanye akbar ini. Terpantau di lokasi hanya terlihat Caleg DPR RI Dapil Jabar VII, Vera Febyanti.
Karena seperti yang diberitakan sebelumnya, Cellica sendiri belum melakukan konfirmasi kepada panitia, terkait akan hadir atau tidaknya. “Kalau Cellica belum pasti, belum ada konfirmasi,” kata Daday Hudaya, saat dikonfirmasi BaskomNews.com, sehari sebelum kampanye akbar digelar.
Sementara itu, dalam orasi politik yang disampaikan Prabowo Subianto, ia berjanji ketika ia menjadi Presiden nanti akan bersih dan transparan. Bahkan dirinya juga akan merasa terhormat jika dirinya kalah nanti.
“Seandainya saya kalah, saya bangga saya kalah. Bukan soal jabatan, yang penting rakyat. Demi Allah saya tidak cari kekayaan di jabatan ini,” kata Prabowo.(pls)