Ribuan Santri Karawang “Ngariung” di Lapang Karangpawitan, Ada Upacara Juga…

0
banner 468x60

“Ini merupakan acara puncak dari rangkaian peringatan Hari Santri Nasional di Karawang. Setelah kemarin menggelar serangkaian kegiatan di halaman kantor Pemkab Karawang, sekarang sekitar 2500 santri se-Karawang menggelar apel”

BaskomNews.com – Ribuan santri se-Kabupaten Karawang, ngumpul di Lapang Karangpawitan, Minggu (22/10/2017). Tampak, Bupati Karawang Cellica Nurrachadiana bersama Wabup H. Ahmad Zamakhsyari, serta para ulama dan Muspida setempat.

“Ini merupakan acara puncak dari rangkaian peringatan Hari Santri Nasional di Karawang. Setelah kemarin menggelar serangkaian kegiatan di halaman kantor Pemkab Karawang, sekarang sekitar 2500 santri se-Karawang menggelar apel,” ujar Bupati Karawang, Cellica Nurrachadiana.

banner 336x280

Dikatakan Cellica, peringatan Hari Santri Nasional, baru pertama kali diperingati di Karawang. “Ini memang tahun pertama memperingati Hari Santri. Dan Hari Santri ini wajib diperingati setiap tahunnya,” lanjut Cellica.

Peringatan Hari Santri, tambah Cellica, merupakan upaya dari negara untuk menghormati sejarah. “Bangsa yang besar adalah bangsa yang tidak melupakan sejarahnya.

“Dalam halm ini, kita menghormati sejarah pesantren, yang juga dalam pendirian negeri ini telah memberikan sumbangsih yang tak ternilai harganya,” ucapnya.
Pesan dari Peringatan Hari Santri ini, kata Cellica, adalah santri harus mengkaji fenomena yg terjadi di alam ini. Sebab, Santri merupakan generasi penerus perjuangan.
Gelaran apel tampak khusuk. Para santri dari berbagai pondok pesantren di Karawang terlihat berjejer dalam barisannya yang rapih. (vo)

banner 336x280