PDI Perjuangan Resmi Umumkan Yessi-Adly untuk Pilkada Karawang
BaskomNews.com – Melalui telekonferensi atau daring, Ketua DPP PDI Perjuangan Bidang Politik, Puan Maharani mengumumkan pasangan Yessi-Aldy untuk Pilkada Karawang 2020. Selain mengumumkan pasangan Yessi-Adly, Puan Maharani juga mengumumkan 62 pasangan calon kepala daerah lainnya yang akan menggelar Pilkada serentak pada 9 Desember 2020 mendatang.
Ketua DPD PDI Perjuangan Jawa Barat, Ono Surono mengklaim, Yessi-Adly merupakan kombinasi pasangan ideal untuk melakukan perubahan di Kabupaten Karawang.
“Teh Yessi merupakan seorang dokter, putri dari pengusaha yang dikenal dengan rakyat kecil. Sementara, Kang Adly adalah anak muda, politisi, artis, serta masih kerabat dari Wakil Presiden Ma’ruf Amin. Kita berharap keduanya bisa melakukan perubahan di Karawang,” kata Ono, Jumat (28/8/2020).
Perubahan yang diserukan Ono ini penting mengingat pihaknya menginginkan Karawang menjadi sentra industri dan pertanian. Meski menjadi salah satu wilayah industri, jumlah pengangguran di Karawang terhitung masih banyak, lantaran lapangan pekerjaan yang terbatas.
“Mudah-mudahan pasangan Yessi – Adly menjadi kombinasi yang ideal dalam melakukan perubahan di Kabupaten Karawang,” tegas Ono.
Sementara itu, Ketua DPC PDI Perjuangan Karawang, Taufik Ismail merasa bersyukur atas turunnya surat rekomendasi yang diberikan kepada pasangan Yessi-Adly.
“Alhamdulillah, Rekomendasi Partai sudah resmi diberikan kepada dr Yessi Karya Lianti yang berpasangan dengan Adly Fayrus sebagai calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Karawang pada 9 Desember 2020 mendatang,” tuturnya.
Diketahui juga, pasangan Yessi-Adly selain diusung oleh PDI Perjuangan juga diusung oleh 3 partai politik lainnya yakni PAN, PBB dan PPP.
“Bismillah, kepada Semua infrastruktur Partai DPC, PAC, Ranting, Anak Ranting. Badan partai, organisasi sayap partai, Mari kita kawal rekomendasi DPP, kesepakatan Koalisi, dengan berjuang mengantarkan Pasangan dr Yessi dan Adly Fayrus memimpin Kabupaten Karawang untuk lima tahun ke depan,” pungkasnya. (CR1)