Natal dan Tahun Baru, Polres Karawang Siagakan 1000 Personil Gabungan
“Ada beberapa hal yang harus ditekankan kepada jajaran anggota. Seperti ancaman tantangan hambatan dan gangguan yang perlu diantisipasi oleh seluruh petugas”
BaskomNews.com – Sebanyak 1000 personil gabungan disiagakan untuk mengamankan hari raya Natal dan Tahun Baru 2018 di Karawang. Mereka, akan ditempatkan di sejumlah titik yang dianggap rawan dan berpotensi terjadinya inkondusifitas.
“Ada beberapa hal yang harus ditekankan kepada jajaran anggota. Seperti ancaman tantangan hambatan dan gangguan yang perlu diantisipasi oleh seluruh petugas. Salah satunya adalah masih adanya serangan teror, kemacetan lalulintas bencana alam, kesedian dan kesetabilitas harga kebutuhan pokok serta potensi komplik dalam kehidupan masyarakat terkait perayaan natal dan tahun baru 2018,” ujar Kapolres Karawang, AKBP Hendy F. Kurniawan, saat menggelar apel gelar pasukan Operasi Lilin Lodaya 2017, di lapangan Karang Pawitan, Kamis (21/12/2017).
Apel yang dihadiri oleh seluruh unsur muspida Kabupaten Karawang itu, merupakan bentuk pengecekan terhadap kesiapan personil berikut perlengkapan sarana dan prasarana pendukungnya.
Dalam kesempatan itu, Kapolres mengatakan, untuk mengantisipasi adanya gangguan keamanan pada saat perayaan natal dan tahun baru. Seperti aksi swiving yang dilakukan oleh ormas tertentu.
Sebelum gelar pasukan, Kata Kapolres, Polri didukung oleh TNI serta stikolder lainnya. Yakni Kemenhub Kemenhuvera kemenkes dan Pertamina terlebih dulu sudah melakuan rapat koordinasi. “Tujuannya rapat kordinasi. yakni, untuk menjamin kelancaran arus mudik dan arus balik libur natal dan tahun baru,”katanya.
Menurut Kapolres, Operasi Lilin Lodaya 2017 akan dilaksanakan mulai tanggal 23 Desember 2017 sampai tanggal 1 Jnuari 2108 dengan mengedepankan Prepentif yang didukung dengan kegiatan intelejen dan penegakan hukum.
“Kami harap dengan gabungan personil ini bisa menjamin kenyamanan, keamanan masyarakat sepanjang liburan natal dan tahun baru 2018. Khususnya diseluruh tempat ibadah tempat wisata dan tempat keramaian serta pusat perbelanjaan juga di jalan jalan tempat perlintasan arus mudik dan arus balik, ” katanya.
Selain itu kata Kapolres, di sejumlah tempat transportasi. Seperti terminal bus, stasiun kereta api, pelabuhan dan bandara.” Di lokas tersebut juga akan didukung oleh masing-masing dari stikholder,” katanya.
Sementara itu di tempat yang sama, Wakapolres Karawang Kompol Rano Adiyanto menjelaskan, untuk personil yang akan diturunkan untuk pengamanan natal dan tahun baru 2018. pihaknya menerjunkan sebanyak 1000 personil gabungan yang nantinya akan disebar disejumlah titik pos pengamanan yang berada di wilayah hukum Polres Karawang.
“Untuk tempat ibadah yang nantinya akan kita jaga jumlahnya sebanyak 33 tempat ibadah (gereja). Kemudian untuk jumlah pos pngamanan, jumlahnya ada sebanyak 16 pos pengamanan, yang terdiri darai 12 untuk pos pengamanan tempat ibadah, 2 pos untuk tempat pelayanan dan 2 pos untuk pos pengamanan lalulintas,” ujarnya kepada BaskoNews.com saat ditemui usai apel gelar pasukan di Lapangan Karang Pawitan Karawang, Kamis (21/12/2017).
Untuk personil yang diturinkan jumlahnya sebanyak 1000 personil gabungan, Rano berharap, pengamanan natal dan tahun baru 2108 bisa berjalan dengan aman tertib kondusif dan lancar, “Sejauh ini diwilayah Karawang terpantau aman dan tidak ada ada gangguan apapun,” pungkasnya. (zak)