9 Bulan, Maybank Bukukan Laba Bersih Rp 1,4 Triliun

0
banner 468x60

“Pertumbuhan laba 12,0% (yoy) menjadi sebesar Rp 1,4 triliun yang didukung oleh pertumbuhan kredit khususnya perbankan global, pengelolaan biaya yang efektif dan pencapaian kinerja perbankan syariah”

BaskomNews.com – Selama sembilan bulan di tahun ini, PT Bank Maybank Indonesia berhasil membukukan laba bersih sebesar Rp 1,4 triliun. Angka ini tumbuh sebesar 12,0% dibandingkan periode yang sama tahun lalu yang hanya Rp 1,3 triliun.

“Pertumbuhan laba 12,0% (yoy) menjadi sebesar Rp 1,4 triliun yang didukung oleh pertumbuhan kredit khususnya perbankan global, pengelolaan biaya yang efektif dan pencapaian kinerja perbankan syariah,” ujar Presiden Direktur Maybank Indonesia Taswin Zakaria, dalam paparan publik, di kawasan Asia Afrika, Jakarta Selatan, Kamis (9/11/2017).

banner 336x280

Kata dia, kinerja perseroan dalam membukukan laba bersih ini ditopang oleh pendapatan bunga bersih yang tumbuh sebesar 4,3% menjadi Rp 5,7 triliun dibandingkan periode yang sama tahun lalu yang hanya Rp 5,5 triliun.

Taswin juga menjelaskan, perseroan dengan kode emiten BNII ini berhasil mempertahankan Marjin Bunga Bersih (NIM) terjaga di level 5,2% per 30 September 2017.

Selain itu, Taswin menyebutkan, selama sembilan bulan ini perseroan berhasil menyalurkan kredit sebesar Rp 121,8 triliun. Atau mengalami pertumbuhan sebesar 4,6% dibanding periode yang sama tahun lalu yang mencapai Rp 116,4 triliun.

“Kredit tumbuh sebesar 4,6% (yoy) per 30 September 2017. Pada periode yang sama, perbankan global memperlihatkan pertumbuhan kredit yang kuat dengan tumbuh sebesar 29,0% (yoy) menjadi Rp 28,2 triliun,” ujarnya.

Tak hanya itu, Taswin juga menjelaskan, selama sembilan bulan ini perseroan mencatatkan Non Performing Loan (NPL) Gross yang terus membaik menjadi 3,9%. Jumlah ini tumbuh dibandingkan periode yang sama tahun lalu yang mencatatkan NPL sebesar 4,0%.

“Bank senantiasa melakukan upaya percepatan penyehatan kredit secar maksimal,” ujarnya. (SiD)

banner 336x280