Bertandang ke Singaperbangsa, Perserang Tak Ingin Kehilangan Point

0

Foto Instagram Perserang.

banner 468x60

“Kami memasang target tidak kehilangan poin. Persika klub yang sulit dikalahkan, apalagi pertandingan pertama mereka bisa menang telak atas Cilegon”

 BaskomNews.com –  Perserang Serang membawa 18 pemain untuk laga di pekan ke dua menghadapi Persika Karawang di Stadion Singaperbangsa, Rabu (2/5/2018).

Saat sesi pre match conference, Pelatih Kepala Perserang Serang, Zaenal Abidin mengatakan, ia tidak ingin kehilangan poin di kandang pasukan Laskar Jawara.

banner 336x280

Meski tahu bakal sulit merebut poin di Singaperbangsa, namun ia optimis dengan kemampuan anak asuhnya. Apalagi, setelah sebelumnya harus menerima kekalahan pahit di kandang kontra Persita Tangerang 1-2.

“Kami memasang target tidak kehilangan poin. Persika klub yang sulit dikalahkan, apalagi pertandingan pertama mereka bisa menang telak atas Cilegon. Tapi apapun itu, kita tak boleh kalah dan harus mencuri poin,” kata dia.

Laga Perserang di Karawang bakal berat, karena tim asal Banten itu bermain tanpa dua pemain andalannya, Oktavianus Maniani dan Tassio Bako. Menurut Zaenal, Okto tak bisa ikut rombongan ke Karawang karena mengalami cedera pelipis matanya sobek saat berbenturan dan harus mendapatkan 10 jahitan.

Sementara, Tassio Bako yang merupakan pemain naturalisasi kondisi tubuhnya kurang fit dan tak mungkin dipaksakan untuk bermain. “Okto harus istirahat dulu selama sepuluh hari. Kalau pemain naturalisasi kita kondisinya kurang bugar. Jadi kita istirahatkan dulu,” kata Zaenal.

Kapten Perserang, Rastiawan juga memasang target yang sama. Ia bersama rekan satu tim lainnya berusaha untuk tampil maksimal menghadapi pasukan Laskar Jawara.

Meski sulit, ia dan tim bakal mati-matian agar tidak kehilangan poin di laga tandang. Apalagi setelah pada pertandingan awal tim Perserang secara mengejutkan tumbang di kandang. (mang adk)

 

banner 336x280